
Rakor Akselerasi Percepatan Penanaman Padi Sawah di Kabupaten Bangka Selatan
Kementerian Pertanian terus mengawal dan mendampingi percepatan penanaman padi sawah di Bangka Belitung. Kamis(15/5), telah dilakukan rapat koordinasi dengan pemangku kepentingan yang ada dilokasi sawah Kabupaten Bangka Selatan yang dilakukan di BPP Rias Kecamatan Toboali Bangka Selatan.
Rapat Koordinasi akselerasi percepatan tanam ini dihadiri oleh Kepala Balai Besar BRMP Padi (Dr. Muhammad Thamrin, M.Si), Kepala Balai Besar BRMP Veteriner (Dr. Ir. Ferry Fahruddin Munier, M.Sc., IPU ASEANG Eng), Dinas Pertanian Bangka Selatan Bidang PTH, Perwakilan Balai Wilayah Sungai (BWS) Bangka Belitung, Perwakilan BRMP Babel, Tim Expert Detasier Brigade Pangan Kementerian Pertanian, Koordinator Penyuluh BPP, Penyuluh Pendamping Brigade Pangan, dan Penyuluh Pertanian Lapang.
Rakor ini membahas terkait pembahasan Percepatan target tanam yang di breakdown pada setiap lokasi oplah dan non-oplah yang ada Kabupaten Bangka Selatan. Dalam sambutannya juga Ka BB Padi selaku Pj Oplah Provinsi terus memberikan support dan optimistis dalam pencapaian target swasembada pangan sesuai dengan target yang telah di tetapkan oleh Kementerian Pertanian. Melalui koordinasi ini didapatkan kesepakatan hasil target yang akan di lakukan oleh masing-masing desa untuk mencapai swasembada pangan nasional.