Lada Bangka Masih Ada dan Akan Kembali Berjaya
Para pelaku usaha lada dari Bangka Belitung didampingi Tim Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Provinsi Kepulauan Bangka Belitung melakukan kunjungan lapang ke kebun lada seluas 20 hektar di Desa Nyelanding, Kecamatan Air Gegas, Kabupaten Bangka Selatan pada Kamis (31/08/2023). Kunjungan ini merupakan rangkaian kegiatan Pertemuan Peningkatan Akses Pasar Internasional & Business Matching Bagi Pelaku Usaha Komoditi Lada yang digelar oleh DPKP Provinsi Kepulauan Bangka Belitung sehari sebelumnya. Turut dalam kunjungan ini antara lain Tim dari Kementerian Pertanian, Kementerian Perdagangan, BSIP Babel, dan BKP Kelas II Pangkalpinang.
Melalui kunjungan lapang ini, DPKP Provinsi Kepulauan Bangka Belitung bermaksud memotivasi para pelaku usaha lada agar membangkitkan kembali kejayaan lada putih Bangka Belitung. Selain itu untuk meyakinkan Kementerian Pertanian dan Kementerian Perdagangan bahwa masih ada pertanaman lada di Babel, walaupun luasannya saat ini menurun dan tersebar dalam spot-spot lokasi kecil. Komoditas lada putih Babel masih memiliki peluang untuk bangkit lagi. Harapannya, Provinsi Kepulauan Bangka Belitung mendapatkan alokasi anggaran dari Kementerian Pertanian dan Kementerian Perdagangan untuk program-program terkait komoditas lada.
Pemilik kebun lada (Rudi Alwi), saat penyambutan sempat menyemangati para petani dan pelaku usaha untuk optimis terhadap komoditas lada. Selain mengelola kebun produksi lada, Bapak Rudi Alwi juga menginisiasi calon Kebun Benih Sumber (KSB) lada yang nantinya berguna bagi petani dan penangkar benih lada dalam mendapatkan benih sumber lada. Sebanyak 1.500 benih lada bersertifikat bantuan dari BSIP Babel telah ditanam pada lahan calon KSB tersebut, dan saat ini memasuki umur 4 bulan setelah tanam.
BSIP Babel siap mengawal komoditas lada di Bangka Belitung dari hulu sampai hilir, mulai dari penyediaan benih lada terstandar dan bersertifikat, pendampingan penerapan standar budidaya lada, dan pendampingan penerapan SNI untuk produk lada pada UMKM.