KUNJUNGAN AGROEDUWISATA SDN 35 PANGKALPINANG KE BSIP BANGKA BELITUNG
Selasa (24/10/2024), SDN 35 Pangkalpinang mengunjungi IP2SIP Petaling-BSIP Kepulauan Bangka Belitung. Siswa dan tenaga pengajar mengunjungi berbagai display penerapan terstandar seperti sayuran, kopi, durian, lada, serta display peternakan sapi.
Kepala BSIP Kepulauan Bangka Belitung (Dr. Ruslan Boy, S.P, M.Si), dalam arahannya menyampaikan bahwa kunjungan ini dapat sebagai media pembelajaran bagi siswa-siswi. Siswa akan mengenal berbagai tanaman pertanian dan peternakan. "Selamat datang di BSIP Kepulauan Bangka Belitung. Adik-adik silakan belajar pertanian di tempat kami" ujarnya.
Dalam kunjungannya SDN 35 Pangkalpinang menyampaikan terima kasih telah diizinkan dan difasilitasi dalam pelaksanaan kegiatan kunjungan edukatif kali ini. Kunjungan ke IP2SIP Petaling diselenggarakan oleh pihak sekolah dalam rangka mengenalkan pertanian kepada para siswa.