Kepala BSIP Babel Hadiri Rapat Koordinasi Pencarian dan Pertolongan di Wilayah Kepulauan Babel
Pangkalpinang - 1 November 2023, Kepala BSIP Kepulauan Bangka Belitung menghadiri Rapat Koordinasi Pencarian dan Pertolongan di Wilayah Kepulauan Bangka Belitung di Hotel Grand Safran. Rapat koordinasi ini digagas oleh Basarnas Pangkalpinang bertema "Pencarian dan Pertolongan di Wilayah Kepulauan Bangka Belitung: dengan Semangat Satu Jiwa Satu Rasa, Kita Tingkatkan Sinergitas dan Solidaritas untuk Quick Action Pelayanan Pencarian dan Pertolongan Melalui Rencana Kontinjensi".
Deputi bidang Operasi Pencarian dan Pertolongan dan Kesiapsiagaan Basarnas (Eko Suyatno, S.E., M.M), perwakilan Basarnas, menyampaikan bahwa rapat koordinasi kali bertujuan untuk membahas rencana kontingensi guna pelakansaan operasi sar kapal kandas dan evakuasi penumpang di alur pelayaran Pangkalbalam".
Acara dibuka oleh PJ. Gubernur Provinsi Kepulauan Bangka Belitung (Dr. Suganda Padapotan Pasaribu, A.P., M.Si). "Indonesia termasuk negara rawan bencana. Kehadiran SAR sangat diperlukan. Rapat koordinasi ini untuk meningkatkan sinergitas dan solidaritas atas semua unsur pemerintah" ujarnya.
Pada kesempatan ini juga dilakukan penandatangan nota kesepahaman rencana kontingensi.